Otoqita.com – Tips dan cara mudah memperbaiki masalah GPS GT06 kelihatan kembung agar tidak merusak pcb dan komponen elektronika pada gps tersebut.
Setelah pemakaian beberapa tahun, secara kebetulan saat itu gps tracker tidak berfungsi karena masalah klasik yaitu kehabisan paket data internet akibat lupa mencatat tanggal masa berlaku paket internet, harus registrasi ulang paket data. Registrasi paket data internet karena menggunakan paket prabayar operator selular.
Ketika membuka device GPS tracker GT06 secara fisik terlihat ada yang aneh dari bentuknya yang kembung, karena kalau dipikir jika dibiarkan kembung tersebut, akan merusak device gps tersebut.
Setelah dibuka terlihat penyebab kembung pada GPS GT06 tersebut adalah battray, tetapi karena jenis baterai yang digunakan tidak seperti baterai ponsel pada umumnya, bisa dilakukan sedikit trik untuk mengatasi baterai kembung tersebut tanpa mengganti baterai.
Cara Mengatasi Baterai Kembung Pada GPS GT06
1. Buka baut kecil 4 biji pada pembungkus GPS GT06
2. Untuk mengatasi batray kembung pada gps gt06 bisa dilakukan dengan menyuntik atau membuat lubang kecil dengan jarum pada batray agar gas yang membuat battray kembung tersebut bisa keluar.
3. Setelah gas batray dikeluarkan baterai pun bisa dipakai kembali tanpa khawatir akan kembung lagi.
Terima kasih semoga bermanfaat.