Otomotrip.com – Motor kipas radiator atau cooling fan radiator dengan dua kecepatan,contohnya bisa ditemukan pada vios limo. Fan Radiator merupakan komponen vital pada mesin mobil yang berfungsi untuk mempertahankan temperatur kerja mesin.Akibat fatal yang disebabkan oleh tidak bekerjanya motor cooling fan atau tidak normalnya cooling system secara keseluruhan, akan sangat fatal jika mesin terus dipaksa jalan, mesin bisa macet,oli terbakar atau silinder head bengkok,oli bercampur air atau pun air masuk ruang bakar mesin.
Berikut adalah penjelasan dengan gambar tentang prinsip kerja kipas radiator dengan dua kecepatan.
Fan radiator dua kecepatan (2 speed fan radiator) artinya motor cooling fan tersebut memiliki dua kecepatan hembusan angin yang bisa di ukur dengan air flow meter (alat ukur kecepatan angin), atau menggunakan tang amper (amper meter) untuk mengetahui berapa ampere arus listrik yang mengalir pada masing-masing kecepatan.
Penjelasan dari sirkuit rangkaian kipas radiator dua kecepatan diatas:
1. Saat temperatur kerja mesin tercapai.
2.Saat AC bekerja normal.
3.Saat High Pressure Switch bekerja.
a. Kelebihan freon atau oli compressor
b. Kondensor kotor
c. Radiator kotor
Sehingga pressure switch menghubung (lihat garis merah) dan arus listrik tidak lagi melewati resistor, karena kontak/pin 30 dan 87 pada relay No.2 terhubung.
Speed 1 : Arus listrik melewati resistor
Speed 2 : Arus listrik tidak melewati resistor
Silakan perhatikan Wiring diagram fan radiator soluna vios atau kipas pendingin mesin berikut ini
Semoga membantu.